Belajar mendalami sesuatu dengan cara ikut menyelaminya

Sunday 26 October 2014

Infeksi Saluran Pernafasan Akut (I)

Defini Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) adalah penyakit saluran pernafasan atas atau bawah, biasanya menular yang dapat menimbulkan berbagai spektrum penyakit yang berkisar dari penyakit tanpa gejala atau infeksi ringan sampai penyakit yang parah dan mematikan, tergantung pada patogen penyebabnya, faktor lingkungan, dan faktor pejamu (WHO, 2007) dan berlangsung selama 14 hari. 

Secara sederhana penyebab ISPA sangat terkait dengan tidak berfungsinya silia yang terdapat dalam sistem pernafasan seseorang. Jika silia rusak, otomatis menjadi penyebab penyakit ISPA karena kotoran yang masuk bersama udara tidak dapat disaring yang berujung pada infeksi.

Saluran pernafasan merupakan organ yang dimulai dari hidung sampai gelembung paru beserta organ – organ disekitarnya seperti sinus, ruang telinga tengah, dan selaput paru. Dalam saluran pernafasan mulai dari hidung hingga bronkus terdapat membran mukosa bersilia (silia = rambut – rambut halus). Udara yang masuk melalui rongga hidung disaring, dihangatkan dan dilembabkan. Partikel debu yang kasar dapat disaring oleh rambut yang tedapat dalam hidung, sedangkan partikel debu yang halus akan terjerat dalam lapisan mukosa. Gerakan silia mendorong lapisan mukosa ke belakang ke rongga hidung dan ke arah atas menuju faring.

Secara umum, efek pencemaran udara terhadap saluran pernafasan dapat menyebabkan pergerakan silia hidung menjadi lambat dan kaku bahkan dapat berhenti sehingga tidak dapat membersihkan saluran pernafasan akibat iritasi oleh bahan pencemar. Produksi lendir akan meningkat sehingga menyebabkan penyempitan saluran pernafasan dan rusaknya sel pembunuh bakteri di saluran pernafasan. Akibat dari hal tersebut akan menyebabkan kesulitan bernafas sehingga benda asing tertarik dan bakteri lain tidak dapat dikeluarkan dari saluran pernafasan, hal ini akan memudahkan terjadinya infeksi saluran pernafasan.

Penyebab terjadinya penyakit ISPA begitu kompleks dan heterogen yang biasanya berasal dari mikroorganisme seperti infeksi bakteri, jasad renik, riketsia, dan benda – benda partikulat.

ISPA masuk ke dalam penyakit yang penyebabnya kompleks dan heterogen. Biasanya penyebabnya berasal dari mikroorganisme seperti infeksi bakteri, riketsia, virus, dan jasad renik lainya serta benda – benda partikulat. Bakteri penyebab ISPA misalnya streptokokus hemolitikus, stafilokokus, pneumokokus, hemofilus influenza, bordetella pertusis, dan korinebakterium diffteria. Bakteri tersebut di udara bebas akan masuk dan menempel pada saluran pernafasan bagian atas yaitu tenggorokan dan hidung. 

Ada beberapa hal pencetus yang dapat membuat penyebab ISPA semakin bertambah, seperti kebiasaan merokok karena dengan merokok, asap yang masuk secara langsung dapat membuat silia dalam sistem pernafasan rusak sedikit demi sedikit.
Share:

Pelala

Total Pageviews